www.sentrarak.com
Dalam pemasangan rak minimarket dikenal istilah rak starting dan rak adjointing/ad on. Rak minimarket merupakan sebuah rak gondola knockdown (bongkar pasang) yang dapat disambung-sambung sesuai kebutuhan. Sebagian orang seringkali bingung dengan istilah rak starting dan rak adjointing pada rak minimarket ini, terutama bagi yang masih baru memulai usaha toko ritel, baik minimarket ataupun supermarket.
Kali ini sentrarak.com akan membahas apa pengertian, bagaimana membedakan keduanya, dan berapa harga rak starting dan jointing pada rak minimarket.
Rak Gondola Starting + Rak Adjointing Pada Minimarket
Rak Gondola Starting + Rak Adjointing Pada Rak Gudang
Rak Starting
Rak starting pada rak gondola minimarket adalah rak awalan (Starting), rak permulaan, awal, atau rak yang menjadi kepala dari satu baris rak. Rak starting punya dua tiang penyangga, untuk lebih mudahnya rak starting punya dua kaki yang memungkinkannya dapat berdiri tegak dan independen.Rak Adjointing
Rak jointing adalah rak yang dijoin (Adjointing) atau digabung/disambung pada rak starting. Rak adjointing hanya memiliki satu kaki, sehingga membutuhkan satu kaki lagi yang dipakai berbagi dari rak starting, sehingga rak ini tidak dapat berdiri tanpa ditopang / disambung dengan rak starting.Rak starting dan jointing berlaku pada rak minimarket single dan rak minimarket double, untuk penjelasan rak minimarket single dan rak minimarket double akan kami ulas beserta bagian-bagian penyusun rak minimarket pada artikel Komponen Rak Gondola Toko, Minimarket dan Supermarket.
Sebagai contoh, pada denah susunan Rak pada toko berikut :
Untuk rak yang ditengah (Rak Island), dengan komposisi 3 rak + 2 rak penutup,
membutuhkan 1 rak double starting (merah) dan dua rak double adjointing (putih), serta 2 rak singgle starting (kuning) sebagai rak penutup (rack end cap).
Untuk rak yang di tepi (Rak Wall), dengan komposisi 5 rak,
membutuhkan 1 rak single starting (merah) dan 4 rak single adjointing (putih)
Untuk rak yang bagian belakang, samam dengan bagian rak tepi, yaitu terdiri dari rak single dengan komposisi 1 rak single starting, dan 2 rak single adjointing.
Harga Rak starting vs Harga Rak adjointing
Rak starting biasanya lebih mahal daripada rak adjointing karena pada rak starting terdapat ekstra "kaki". Rak starting menjadi lebih mahal karena tiang penyangga punya spesifikasi khusus dengan ketebalan plat besi yang telah terukur untuk menjamin satu baris rak gondola dapat berdiri dengan kokoh. Update harga rak starting dan adjointing terbaru dapat disimak di DAFTAR HARGA RAK MINIMARKET.[BACA JUGA : Cara Menghitung Ukuran Rak Gondola]
Bagaimana? Sekarang sudah mengerti perpedaan rak starting dan jointing?Jika masih bingung menentukan kebutuhan rak untuk toko, Anda dapat berkonsultasi gratis dengan Sentra Rak di line WA kami 0878-7508-5602 GRATIS!
Comments
Post a Comment